Film adaptasi Line Webtoon

Pasutri Gaje, Film Komedi yang Diadaptasi Dari Line Webtoon

0 Comments

Film Pasutri Gaje diadaptasi dari Line Webtoon dari Annisa Nisfihani, yang terlibat sebagai penulis skenario bersama Alim Sudio. Nama Annisa Nisfihani mulai dikenal masyarakat luas sejak komik yang ditulisnya diangkat menjadi film ketiga Jagat Sinema Bumilangit, Virgo and The Sparklings (2023).

Meskipun film ini bergenre komedi, Pasutri Gaje mengangkat isu yang cukup serius, yaitu tentang pasangan suami istri yang berjuang untuk mendapatkan momongan. Meskipun ceritanya penuh dengan adegan-adegan lucu, film ini dengan bijak menekankan pada pasangan suami istri yang mengalami tekanan dari lingkungan mereka, termasuk kantor dan keluarga.

Reza Rahadian dan Bunga Citra Lestari, yang memainkan peran utama dalam Pasutri Gaje, sebelumnya pernah bekerja sama dalam film komedi My Stupid Boss (2016) sebagai atasan dan bawahan.

Selain kedua aktor tersebut, aktor kawakan seperti Indro Warkop dan Ira Wibowo juga ikut membintangi film Pasutri Gaje. Pemeran lainnya adalah Andre Taulany, Kiky Saputri, Zsazsa Utari dan Tora Sudiro.

SINOPSIS FILM PASUTRI GAJE

Setelah menikah, merekapun menempati rumah baru. Untuk melunasi rumah tersebut, Adimas kemudian meminta Adelia untuk menunda keinginan mereka untuk memiliki anak. Namun, ternyata keputusan ini menambah masalah baru dalam rumah tangga mereka.

Selain tekanan finansial, Adimas dan Adelia yang belum pernah memiliki anak sebelumnya juga mendapat tekanan dari lingkungan kerja dan keluarga. Hingga suatu hari, tekanan tersebut mulai berkurang ketika Adelia tidak mengalami menstruasi selama dua minggu.

Reza Rahadian & Bunga CItra Lestari di Film Pasutri Gaje
Reza Rahadian & Bunga CItra Lestari di Film Pasutri Gaje

Adelia mengatakan kepada Adimas dengan penuh harap bahwa ia sudah terlambat datang bulan selama dua minggu. Tanpa pikir panjang, Adimas segera mengumumkan kehamilan Adelia kepada semua orang.

Pengumuman ini membuat Adimas menjadi menantu kesayangan keluarga. Sebelumnya, Adimas memang tidak akur dengan mertuanya. Di sisi lain, Adelia merasa bersalah karena telah menyembunyikan kebenaran.

Adelian juga meminta Adimas untuk mengatakan yang sebenarnya tentang kehamilannya. Di sisi lain, Adimas ragu untuk mengatakan yang sebenarnya, takut akan rasa malu dan cemoohan dari orang-orang di sekitarnya yang meragukan kemampuannya sebagai seorang pria. Kini mereka harus menghadapi konsekuensi dari keputusan mereka, termasuk mempertahankan status mereka sebagai menantu kesayangan keluarga.

Keunikan film ini terletak pada kemampuannya untuk menyeimbangkan antara komedi dan kedalaman emosi. Pasutri Gaje tidak hanya mengejar tawa penonton, tapi juga membangkitkan perasaan dan empati dengan menggambarkan perjuangan pasangan tersebut.

BACA JUGA: Raider A18 HX A7V, Persiapan MSI Dengan AMD Ryzen 9

Related Posts